Kebakaran Menghanguskan 11 Rumah di Penjaringan
29 Juli 2011

Belasan rumah di pemukiman padat penduduk di Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (29/7) dini hari, terbakar. Kebakaran diduga akibat korsleting listrik.

Menurut warga, api mulai terlihat dari salah satu rumah warga. Api dengan cepat menyambar ke rumah warga di sekitarnya.

Api dapat dipadamkan setengah jam kemudian setelah petugas pemadam kebakaran Jakarta Utara, mengerahkan 15 unit kendaraan Pemadam Bakar.
 
Total, 11 rumah habis terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. Diduga kebakaran akibat hubungan arus pendek listrik.

sumber: www.metrotvnews.com

Tautan Berita: